SUARAJAMBI.COM– Dalam rangka mengikuti event Olahraga sepak bola terbesar di Provinsi Jambi, yakni Piala Gubernur Cup 2022, Bupati Muaro Jambi Hj. Masnah Busro, SE., M.Tr.IP secara langsung lepas keberangkatan Tim Sepak Bola Muaro Jambi, bertempat di Aula Rumah Dinas Bupati, Selasa (04/01).
Dalam pelepasan tersebut, Masnah menekankan kepada para atlet yang akan berlaga untuk selalu menjunjung tinggi sportifitas, dan bersungguh-sungguh bertanding agar dapat meraih hasil yang maksimal. “Tidak hanya perihal hasil yang akan diraih, namun juga para atlet juga diharapkan dapat menjaga kesehatan selama bertanding, dan pastinya saya doakan adik-adik dapat meraih hasil yang maksimal, serta menjadi juara, membawa nama baik Kabupaten Muaro Jambi ini,” ucap Bupati Masnah.
Untuk para pelatih yang tergabung di tim kesebelasan Muaro Jambi, Masnah juga berpesan agar dapat terus menjaga kekompakan. “Karena sepak bola ini merupakan olahraga grup, bukan individu, jadi saya pesankan untuk, karena kita tidak bisa menang tanpa kerjasama tim yang solid,” terangnya.
Lebih lanjut, guna mendapatkan hasil maksimal, serta semangat dalam berjuang, ia juga meminta kepada para OPD agar selalu dapat memberikan dukungan kepada tim sepak bola Muaro Jambi.
Diketahui, Tim sepak bola Muaro Jambi akan bertanding pada laga pertama, hari jum’at 07 Januari 2022, pukul 14.00 Wib di penyisihan grup, dengan akan melawan Tim Sepak Bola Kabupaten Tanjab Timur, serta pada hari Minggu tanggal 09 Januari 2022 melawan kesebelasan Kabupaten Sungai Penuh, serta pada hari Rabu 12 Januari 2022 melawan Tim Kabupaten Tebo.
Ketua Askab PSSI Kabupaten Muaro Jambi Alfian Fahmi yang turut melakukan pelepasan kesebelasan Muaro Jambi, ia katakan guna menambah kekuatan. ni8Tim Sepak Bola Muaro Jambi telah mendatangkan 3 pemain, yakni Tri Rahmad Priadi pemain Semen Padang, Fachri Alhayani pemain Perserang Banten, dan Dimas Galih Gumilang pemain Hizbul Wathan Solo.
“Untuk pelatih, tim kita dilatih oleh Hengki Ardiles, legenda hidup Semen Padang yang saat ini menjadi pelatih sepakbola Junior Semen Padang,” tutur Alfian Fahmi.
Turut hadir pada acara pelepasan, Sekda Muaro Jambi Budi Hartono, S.Sos., MT, Asisten Bidang Administrasi Umum Junaidi, SP., ME, OPD lingkup Pemkab Muaro Jambi, Pelatih, serta tamu undangan lain.
Discussion about this post