SUARAJAMBI.COM- DPRD Provinsi Jambi melalui Komisi IV Studi banding ke Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Barat ,selasa(7/6/2022). Kegiatan Komisi IV DPRD Provinsi Jambi ini terkait Pelayanan Kesehatan dan Pengelolaan Dana BLUD .
Turut hadir dalam pertemuan Komisi IV DPRD Provinsi Jambi Dengan Dinkes Sumbar Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Jambi Fadli Sudria,SE .M.Hum ,Anggota Komisi IV DPRD Provinsi Jambi Drs .H.A.Khafid Moein ,MM, H.Kamal HG ,H.Hasim Ayub ,SH.MH beserta Tenaga Ahli dan Pendamping Dewan .
Dalam Sambutannya Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Jambi, Menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Barat yang telah menerima kami dengan baik pada hari ini .
“Insha Allah akan kami manfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya untuk berdiskusi dan menimba informasi, serta pengalaman Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Barat dalam mengelola layanan kesehatan dan mengelola dana BLUD ,”Terang Fadli Sudria”.
Untuk Menjadi acuan Dinas Kesehatan Provinsi Jambi dalam melaksanakan hak yang sama .”Kami menyadari betul bahwa dari informasi ,yang kami peroleh Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Barat ini cukup sukses dalam menjalankan berbagai programnya ,”sambung Fadli”.
“Yang menghasilkan mutu layanan Rumah Sakit yang dikenal cukup baik ditengah -tengah masyarakat ,sehingga tidak sedikit masyarakat Provinsi tetangga , termasuk kami masyarakat Provinsi Jambi , menjadikan beberapa Rumah Sakit di Provinsi Sumatera Barat ini sebagai rujukan untuk berobat,”ujar Fadli Sudria”.
Discussion about this post