SUARAJAMBI.COM- Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi melalui Penjabat Bupati Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah, SH., MH., didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Muaro Jambi, Budhi Hartono, S.Sos., MT., melakukan penandatanganam kerja sama antara lembaga Yayasan Setara Jambi, diruang kerja Bupati Muaro Jambi, Bukit Cinto Kenang. Jumat (14/7/2023).
Dalam hal ini, bentuk kerja sama yakni, “program peningkatan kapasitas dan pemetaan partisipatif desa dan penataan ruang desa berbasis pada tujuan pembangunan berkelanjutan dikabupaten muaro jambi.”
Penjabat bupati Bachyuni Deliansyah menyambut baik atas kerja sama dengan Yayasan Setara Jambi. Bachyuni juga menyampaikan Setara Jambi adalah Lembaga Non Pemerintah (NGO) yang berkedudukan di Provinsi Jambi. Begerak dalam kepedulian terhadap situasi sosial dan lingkungan di Jambi.
Semoga pemerintah kabupaten muaro jambi atas kerja sama ini, antara Setara Jambi bisa meningkatnya laju pembangunan di kabupaten Muaro Jambi dan menimalisir terjadinya konflik sosial, terutama konflik batas desa. Terang Bayu.
Tambah Bayu, untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat yang selaras dengan alam yang tetap jerjaga, akan sulit diwujudkan jika hanya bersandar kepada kekuatan satu kelompok atau sector tertentu, oleh karena itu Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi memandang kerja sama ini samgat baik dan menjadi kekuatan bersama untuk mewujudkan pengelolaan SDA berkelanjutan menuju masyarakat yang sejahtera. (adv)
Discussion about this post