SUARAJAMBI.COM– Wakil Gubernur Jambi, Drs.H.Abdullah Sani,M.Pd.I., mengajak Forum Silahturahmi Doktor Indonesia (FORSILADI) Provinsi Jambi untuk menggali potensi lokal dan melakukan berbagai inovasi guna mempercepat proses pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) di Provinsi Jambi.
Hal ini disampaikan Sani pada acara Pengukuhan Pengurus Dewan Perwakilan Wilayah (DPW) FORSILADI Provinsi Jambi, yang berlangsung di Auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi, Selasa (28/12/2021) malam.
“Saya sangat mengapresiasi kehadiran FORSILADI Provinsi Jambi, forum ini merupakan wadah pemikiran, inovasi dan masukan bagi pembangunan Provinsi Jambi. Semoga peranan FORSILADI kedepan menjadi mitra bagi Pemerintah Provinsi Jambi dalam percepatan dan pengoptimalan proses pembangunan daerah,” ujar Sani.
“Forum ini juga merupakan wadah bagi para Doktor lintas sektor dan lintas keilmuan yang ada di Provinsi Jambi, dimana penyusunan dan kebijakan strategis sangat memerlukan pemikiran dari para pakar dengan penilaian objektif,” sambung Sani.
Sani mengharapkan, FORSILADI turut memberikan kontribusi keilmuan bagi Provinsi Jambi. “Percepatan pembangunan daerah wajib didorong semaksimal mungkin, penguasaan dan pemanfaatan ilmu pengetahuan sangat diperlukan untuk memenghasilkan inovasi-inovasi guna menggali potensi lokal sebagai salah satu sumber daya pembangunan daerah,” kata Sani.
“Saat ini, Pemerintah Provinsi Jambi sedang menyiapkan kerangka legal Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Pertumbuhan Ekonomi Hijau Jambi, yang targetnya nanti pada tahun 2022 menjadi Peraturan Daerah (Perda). Saya mengharapkan kontribusi keilmuan dari FORSILADI untuk memanfaatkan aset alami dari bentang lahan, baik itu dari sektor pertanian, kehutanan, perkebunan dan sektor lainnya, yang bisa memberikan kontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi hijau,” tutup Sani.
Discussion about this post